Kamis, 23 Oktober 2014

Analisa Hasil RTT (Round Trip Time)




I. Pendahuluan


Pengguna internet di indonesia semakin meningkat dari tahun ke tahun seiring berkembangnya muatan informasi dan bergesernya karakteristik masyarakat Indoensia menjadi information oriented. Kondisi ini dapat dengan mudah ditemui di masyarakat perkotaan dan bahkan di masyarakat pedesaan dengan ditandai munculnya beberapa tempat akses internet seperti warnet atau bahkan jaringan 2.5G-3G yang mudah diakses dengan modem GSM atau CDMA.
         Perkembangan yang positif ini bukannya tanpa masalah, dan yang paling mudah dideteksi adalah permasalahan di sisi user yaitu perihal lambatnya kecepatan akses akibat kondisi jaringan yang kurang baik dengan berbagai faktor yang mempengaruhinya. Pada praktikum ini mahasiswa melakukan analisis sederhana tentang unjuk kerja jaringan akses internet yang digunakan. Data yang digunakan berupa ukuran round trip time (RTT) dari PC pengguna ke server web tujuan. Aplikasi yang digunakan yaitu PING dan Spread Sheet untuk mengolah data  dan membuat grafik.
  

II. Tujuan 

1.  \Mahasiswa dapat menganalisa secara sederhana tentang unjuk kerja jaringan akses internet pada   suatu tempat.
2.    Mahasiswa dapat menggunakan dan memahami output aplikasi PING.
 

III.Peralatan yang digunakan

1.      PC yang dilengkapi dengan aplikasi PING dan Spread Sheet
2.      Koneksi internet. 


IV.Langkah percobaan


1.    Mengambarkan topologi jaringan dari PC anda sampai ke internet, dilengkapi dengan informasi    bandwitdh pada tiap-tiap saluran.
2.   Memilih situs yang menjadi target untuk dianalisa kualitas akses internet dari PC ke server situs tersebut.
3.     Pengambilan data pengaruh ukuran paket terhadap RTT
Melakukan perintah ping ke situs target dengan jumlah 15 iterasi untuk masing-masing ukuran paket 8, 16, 32, 64, 128, 256, 512, 1024, 1500, 2000, 2500, 3000 byte. Contoh perintah nya sebagai berikut
C:> ping www.kaskus.co.id –n 15 –l 32 –i 225 > 32.txt 


V.Analisa



              Pada praktikum kali ini praktikan akan melihat hop hop atau lompatan jalur data yang akan dilewati data pada sebuah website ,pada percobaan kali ini praktikan memilih website kaskus.co.id untuk juga dapat diuji jaringan pada host sampai website tersebut.
              Pada aplikasi cmd windows mengetik tracert www.kaskus.co.id ,kemudian cmd akan menampilkan hop hop yang dilalui oleh data untuk menuju website. Seperti yang ditunjukkan pada gambar berikut :

Gambar 1. Tampilan IP Tracert
Dari Gambar 1 diatas terlihat ada beberapa hop yang dilalui oleh data menuju website. Gambar hop hop yang dilalui data adalah sebagai berikut:

Gambar 2. Jalur Tracert data menuju website
              Gambar diatas menunjukkan beberapa perangkat yang dilalui oleh pc0 menuju websiter kaskus .co.id. Hal ini menunjukkan tracert command akan mengarahkan pada pengguna untuk mengetahui jalur atau hop hop yang dilalui oleh data.hal ini sangatlah di perlukan jika ada gangguan pada jaringan kita dapat troubleshooting permasalah yang di dapatkan. Selain itu kita juga dapat mengetahui seberapa efisiensi jalur yang dilewati data menuju sebuah website. Pada percobaan kali ini ada 3 hop router yang dilalui,ini menunjukkan jaringan menuju website cukup efisien
              Untuk percobaan unjuk kerja jaringan website terhadap byte data yang ditransmisikan dapat kita lihat dengan melakukan ping beberapa kali pada website. Pada percobaan kali ini dilakukan ping 15 kali untuk data 8 byte,16 byte 32 byte dan seterusnya. Misal kita ingin melihat RTT (Round Trip Time) untuk 8 Byte dengan 15 kali percobaan ping dengan time to live maksimal adalah 225 dan disimpan file bernama 8.txt  ,maka pada cmd kita masukkan perintah ping www.kaskus.co.id –n  15 –l 8 –i 225  > 8.txt


Gambar 3 command ping website

             Kemudian tinggal kita buka file yang telah disimpan. Pada percobaan kali ini file disimpad di user/maddog. Maka Setelah kita buka salah satu file akan tampil seperti berikut :


Gambar 4. RTT untuk 8 byte
                  


              Pada gambar diatas untuk 8 byte menunjukkan nilai average RTT 193 ms. Ini menunjukkan untuk pengiriman data 8 byte ke website membutuhkan waktu 193 ms.Nilai average untuk percobaan RTT adalah sebagai berikut  


Tabel 1. Tabel perbandingan Byte terhadap RTT.
      
 

Dari tabel diatas dapat dibuat grafik Byte terhadap RTT sebagai berikut :
 

Gambar 5. Grafik pengaruh byte terhadap RTT untuk server www.kaskus.co.id

              Dari gambar diatas dapat terlihat untuk ping data yang kecil (8 byte) menghasilkan RTT yang paling kecil. Hal ini menunjukkan transmisi data 8 byte adalah transmisi yang tercepat di dalam jaringan untuk menuju website www.kaskus.co.id . Hal ini dikarenakan 8 byte adalah byte kecil sehingga tidak terlalu memakan bandwidth saluran,namun dapat dilihat pada grafik untuk byte 256 dan 512 terjadi penurutan RTT atau data terkirim semakin cepat, ini menunjukkan ukan transmisi data 256 dan 512 juga baik digunakan pada jaringan menuju server www.kaskus.co.id. Kemudian untuk byte diatas 1024 maka didapatkan Request Time Out (RTO) sebanyak 15 atau tidak ada data yg diterima oleh PC. Ini menunjukkan jaringan untuk website tidaksupport untuk byte diatas 1024.
 

VI.Kesimpulan

Dari analisa dapat disimpulkan bahwa :

1.  Command tracert pada aplikasi cmd dapat digunakan untuk melihat jalur (hop) yang dilewati oleh   
     data. Untuk website www.kaskus.co.id melewati 4 router.
2.  RTT (Round Trip Time) merupakan waktu perjalanan data pada jaringan antara server dan user.
3.  Pengiriman data 8 byte pada saluran menuju server www.kaskus.co.id adalah yang paling tercepat /
     RTT paling rendah.


Referensi

Modul praktikum Analisa Hasil RTT
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar